Netraning Trisula Kusumaning Sudira

Wednesday, August 2, 2023

Pranata Mangsa: Mangsa Karo (3 - 25 Agustus)


Mangsa Karo berotasi selama 23 hari, terbit pada tanggal 3 Agustus hingga tanggal 25 Agustus, menandai adanya musim kemarau dalam pranata mangsa, dilambangkan sebagai ‘Tanah Berbongkah’.

A. Keadaan Fisik

Orang yang terlahir pada mangsa Karo, biasanya mempunyai postur tubuh yang tegap, tinggi besar dengan bahu bidang, serta memiliki tangan dan kaki yang kokoh. Bentuk kepala bulat dengan bentuk wajah bulat telur. Sinar matanya mengkilat memancarkan kegembiraan dan keoptimisan. Rambut alisnya jarang-jarang, sedangkan rambut kepalanya hitam lurus, tetapi ada pula yang kecoklatan lembut. Ciri-ciri yang lain yaitu terletak pada bibir atas yang lebih tebal daripada bibir bawahnya.

Postur tubuh orang yang terlahir pada tanggal 3 Agustus - 25 Agustus ini ada juga yang kurus. Meskipun kurus, tetap mempunyai dada bidang dan bahu tegap. Baik pria maupun wanita, orang kelahiran mangsa Karo mempunyai etos kerja yang tinggi serta berpenampilan gesit serta jarang sakit. Orang Karo selalu tampil di muka sebagai orang yang berani menghadapi segala rintangan. Sekali lagi, matanya berbinar-binar, menandakan kejujuran dan optimisme. Orang-orang Karo dapat maju sebagai pemimpin atau sebagai panutan.

Orang yang terlahir dengan mangsa Karo, mempunyai beberapa kelemahan pada tubuhnya. Kelemahan itu merupakan tedapatnya suatu organ tubuh yang paling peka terhadap serangan suatu penyakit. Misalnya sering merasakan kepala pusing dan tulang-tulang nyeri. Tentu saja pada waktu masih muda dan remaja rasa sakit itu tidak dihiraukan. Karena mereka pada umumnya tahan sakit. Akan tetapi, setelah usia lebih meningkat, barulah dirasakannya.

pranata mangsa karo pranoto mangsa karo
Tanah Berbongkah

B. Keadaan Masa Kecil

Pada umumnya mereka mempunyai sifat keras, berani menghadapi segala macam kesulitan, bahkan berani berkorban demi kebenaran.

Sifat anak-anak Karo ini sangat terbuka, jujur, dan berterus terang. Saking terbukanya, seolah-olah tidak ada lagi rahasia yang disimpan di dalam dirinya. Meskipun dengan begitu akan membahayakan dirinya, tetapi anak mangsa Karo ini tidak peduli.

Rasa nyawiji dengan keluarga maupun dengan sekelilingnya sangat kuat. Begitu pula rasa tanggung jawabnya, tidak hanya omong kosong. Mereka pada umumnya mempunyai rasa percaya diri yang sangat tinggi. Apapun resikonya, segala yang telah dikerjakan akan dipertanggung-jawabkan dengan berani.

Mereka pada umumnya keras, jika mendapat hinaan dari orang lain. Kalau diganggu oleh kawannya, maka mereka melawannya dengan keras. Bahkan mereka akan bersikap sombong kepada orang yang menghinanya. Walaupun mempunyai sikap keras dan sering menyombongkan diri, kawannya banyak juga.

Sifat-sifat dasar itu telah dimiliki oleh anak-anak kelahiran mangsa Karo, itu semua akan terus berkembang, hingga ke masa dewasa ataupun setelah tua nanti.

C. Keadaan Masa Dewasa

Orang kelahiran 3 Agustus - 25 Agustus ini yang telah mencapai usia dewasa, akan memiliki jiwa yang dewasa pula. Langkah atau perbuatannya lebih terarah, tetapi tidak menyimpang jauh dari karakternya ketika masih muda. Masa remaja bagi orang kelahiran orang Karo merupakan masa bahagia sekaligus masa tantangan.

Dia sering terlibat dalam suatu perkelahian karena membela orang-orang terdekatnya. Sepintas orang-orang ini akan tampak urakan dan brutal, tetapi sebenarnya jiwanya baik. Rasa solidaritasnya sangat tinggi. Ceplas-ceplos dalam bicara, tegas dan tidak bertedeng aling-aling. Kalau langkah dan perbuatannya itu ternyata salah, maka dia tidak segan untuk minta maaf. Sebaliknya, kalau orang lain dipandang luput, dia juga tidak segan-segan untuk bertindak dengan tegas. Kalau dia yakin itu perbuatan benar, dia tidak takut menghadapi siapapun.

Karena sifatnya yang baik dan percaya kepada orang lain itu, dia sering menjadi korban penipuan. Pendiriannya sangat kuat, begitupula daya ingatnya. Orang kelahiran mangsa Karo tidak mudah melupakan sesuatu kejadian, bahkan seumur hidupnya dia selalu akan ingat. Dia sangat menyukai kebebasan, tidak mau dikekang. Meskipun begitu, tidak berarti dia ugal-ugalan. Dia bertanggung jawab atas segala perbuatannya, menghargai orang lain, sopan santun dan murah hati.

Orang yang dilahirkan pada mangsa Karo itu, salah satu sifatnya yang khas adalah tidak senang berdiam diri. Ada saja yang dikerjakannya, dia selalu bergerak bahkan dia merasa gelisah bila harus terdiam. Harus ada sesuatu pekerjaan yang harus dikerjakannya untuk melepaskan hari-harinya yang kosong. Maka tidaklah mengherankan kalau dia termasuk orang yang menonjol di lingkungannya. Karena energi yang lebih selalu dimanfaatkan untuk kepentingan orang lain. Untuk membantu kesulitan kawan-kawannya.

Dalam pergaulan, orang Karo mempunyai sifat yang unik. Keunikannya itu yaitu sifat pemalu pada tahap pertama kenal, lebih-lebih dengan lawan jenisnya. Tetapi setelah biasa, maka dia akan tampak sangat baik, sopan-santun, dan ramah.

Nasib orang kelahiran mangsa Karo akan menjadi lebih baik setelah umurnya semakin meningkat. Maka dalam hal karier, keberuntungan finansial pun akan mengalami peningkatan setahap demi setahap seiring bertambahnya usia. Pada umumnya orang kelahiran mangsa Karo, baik sekali kalau berkecimpung dalam bidang bisnis, karena dia selalu tegas dalam mengambil keputusan.

D. Ikatan Persahabatan

Pada umumnya orang kelahiran 3 Agustus - 25 Agustus ini mempunyai sifat supel dan tidak mudah marah, sehingga dia mempunyai kawan yang cukup banyak dari berbagai kalangan.

Meskipun teman-temannya banyak, tetapi hanya ada beberapa orang saja yang benar-benar cocok padanya. Mereka itu biasanya yaitu orang-orang yang terlahir pada mangsa Kasadasa atau pada tanggal 27 Maret - 19 April. Selain itu, ada lagi yang cocok baginya, yaitu orang yang terlahir dalam mangsa Kanem (10 Nopember - 22 Desember), mangsa Kaso (23 Juni - 2 Agustus), dan ada juga yang cocok dengan mangsa Saddha (13 Mei - 22 Juni), mangsa Destha (20 April - 12 Mei), serta dengan kelahiran mangsa Kapat (19 September -13 Oktober).

Sahabat-sahabat yang cocok baginya itulah sahabat-sahabat sejati, yang ada dalam suka dan duka. Meskpun sebenarnya orang yang terlahir dalam mangsa Karo itu dapat berdiri sendiri, namun biasanya dengan merekalah orang kelahiran mangsa Karo ini dapat mencapai apa yang dicita-citakan, karena mereka itu ialah orang-orang yang selalu mendukung segala gagasan, konsepsi-konsepsi orang Karo. Mereka juga tidak menipu maupun menjerumuskan.

E. Pekerjaan Yang Cocok

Bagi orang yang terlahir pada mangsa Karo, untuk menentukan pilihan pekerjaan yang cocok baginya dapat dibagi menjadi tiga kelompok. Ketidakserasian dalam memilih pekerjaan menyebabkan keresahan bekerja. Bahkan bisa saja sering berganti-ganti pekerjaan dan merasa tidak cocok. Berikut merupakan pembagian kelompok kelahiran mangsa Karo:

1. Kelompok kelahiran: Minggu, Rabu dan Jumat.

Mereka ini orang yang lebih mementingkan perasaan daripada logika, maka pekerjaan yang paling cocok baginya ialah bidang pekerjaan yang sehubungan dengan sifat dan kemauan orang itu. Seperti: Seniman Musik, Theater dan Aktor Film.

2. Kelompok kelahiran: Senin.

Mereka ini orang yang lebih mementingkan keuntungan pribadi atau mengutamakan harta kekayaan, maka yang paling cocok seperti: Wiraswasta Dagang, dan Pekerja Bank.

3. Kelompok kelahiran: Selasa, Kamis, dan Sabtu.

Mereka ini mengutamakan fikir dan kemauan yang keras dan keberanian. Maka yang paling cocok seperti: Aparat Pemerintah, Penegak Hukum, dan ABRI,

Demikian tentang bidang pekerjaan yang cocok bagi orang-orang yang terlahir pada mangsa Karo. Sesuai dengan sifat mereka yang berani, berterus terang, dan tidak mau diam; maka pekerjaan yang paling cocok dapat dipilihnya sendiri. Adapun yang diutarakan ini merupakan garis-garis utama, selebihnya dapat terjadi karena pengaruh keistimewaan seseorang. Meski begitu, biasanya tidak akan jauh meleset dari garis-garis utama yang telah diutarakan diatas.

Thanks for reading Pranata Mangsa: Mangsa Karo (3 - 25 Agustus).

0 Komentar:

Post a Comment

Kritik dan saran dari para pembaca sangat kami harapkan demi kesempurnaan artikel tersebut.