Stronghold Crusader Game: Keunggulan dan Kelemahan Tokoh
Kenggulan dan Kelemahan Karakter Musuh di Stronghold Crusader
Setiap tokoh dalam Game Stronghold Crusader mempunyai sifat, keunggulan, dan kelemahan yang berbeda-beda. Berikut merupakan review pembahasan dari setiap tokoh. Tokoh yang berasal dari Eropa meliputi Abbot, Emperor Frederick, King Phillip, Marshall, Richard “Lionheart”, Sheriff, Pig, Rat, Snake, dan Wolf. Sedangkan yang berasal dari Arab meliputi Caliph, Emir, Nizar, Salahudin, Sultan, dan Wazir.
Kelebihan dan Kelemahan Karaker Musuh |
Sangat payah dalam membangun benteng kerajaan, benteng sangat mudah untuk ditembus musuh dan juga hanya dijaga oleh pasukan-pasukan yang tidak kalah payahnya dalam hal kekuatan.
Pasukannya hanya terdiri dari Archers dan Spearmens. Tidak memiliki senjata pelempar. Sedangkan bentengnya terdiri dari dinding-dinding yang tidak beraturan, menyerupai labirin tikus dan banyak jalan buntu. Spearmens miliknya selalu berpatroli di atas dindingnya.
Keunggulan dari Rat yaitu ia sangat sering mengirimkan Spearmens ke kawasan-kawasan musuh. Sementara kelemahannya yaitu sangat lemah pertahanan maupun penyerangan.
2. The Snake Duc Beauregard
Seperti namanya, Snake atau Ular, ia merupakan pribadi kotor dan dan licik dalam berpolitik. Ia memiliki pertahanan yang lumayan. Para Slaves miliknya akan bergerak ke segala tempat strategis untuk membakar lahan pertanian dan pertambangan musuhnya.
Pasukannya terdiri dari Arabian Archers, Archers, Laddermens, Spearmens, Slaves, dan Slingers. Ia menggunkan Senjata Catapults.
Keunggulannya yaitu ahli dalam merusak bangunan dengan Slaves yang suka membakar. Sementara kelemahan dari Snake yaitu pasukan inti dalam pertempuran dan pengepungan benteng musuh hanya para Spearmen yang buruk dalam bertarung.
Bentengnya biasanya berbentuk seperti huruf 'S', dan terdapat Defense Turret atau Perrimeter Turret dengan Archers yang banyak. Daerah sekitar benteng yang tidak diberi dinding akan ditutupi oleh air.
3. The Pig Duc Truffe
Dia brutal, gila, dan rakus. Dia selalu mencoba untuk mencari kekayaan walau hanya dengan segelintir tentara. Dia sangat suka makan sehingga memiliki stok makanan yang melimpah, khususnya Keju.
Pasukannya yaitu Crossbowmens dan Macemens. Senjata yang digunakan yaitu Battering Ram dan Catapults.
Keunggulan dari Pig yaitu memiliki para Crossbowmens milik yang sulit untuk dikalahkan. Sedangkan kelemahannya yaitu bangunan dalam kastilnya mudah dibakar.
Bentengnya berbentuk persegi panjang dengan 2 atau 3 Square Tower yang berisi Crossbowmens. Memakai banyak jebakan kayu di sekitar kastilnya.
4. The Wolf Duc Volpe
Dia adalah maniak perang dan sulit untuk dikalahkan, pertahanan maupun penyerangannya sangat luar biasa hebat. Dia akan menggunakan strategi untuk memenangkan perang dengan waktu secepat-cepatnya.
Pasukannya yaitu Arabian Horse Archers, Arabian Archers, Archers, Crossbowmens, Pikemans, dan Swordsmens. Menggunakan senjata berupa Ballistas, Catapults, Fire Ballistas, Mangonels, dan Trebuchets.
Keunggulannya, tentaranya sangat tangguh, pertahanannya sangat dan sangat sulit ditembus. Sedangkan kelemahan, sangat lambat dalam mendirikan bentengnya sehingga akan memberikan kesempatan kita untuk menimbulkan sedikit gangguan di awal permainan.
Bentuk bentengnya bervariasi. Dengan dinding yang sangat tebal dan beberapa Square Tower diisi Ballistas atau Mangonels. Jebakan api dan jebakan kayunya sangat berbahaya membuat apapun yang melewati hangus terbakar.
5. Saladin “The Wise”
Dengan Arabian Horse Archers miliknya, dia merupakan lawan yang tangguh.
Pasukannya terdiri dari Arabian Archer, Arabian Horse Archer, Arabian Swordsmen, Assassin, Fire Thrower, dan Slave. Senjatanya yaitu Ballista, Catapult, Fire Ballista, dan Mangonel.
Keunggulannya yaitu Arabian Horse Archer miliknya akan selalu siap mengelilingi benteng musuhnya dan sangat susah untuk dibunuh karena memiliki moral yang tinggi. Dan juga, kastilnya dijaga sangat ketat oleh tentara-tentaranya. Sedangkan, kelemahannya yaitu bangunan-bangunan terutama bangunan pembuat roti yang berada di luar sangat mudah dibakar dan sangat cepat menjalar.
Bentengnya berbentuk persegi, memiliki dinding tebal, dan merupakan pertahanan super kuat, dibarengi dengan beberapa Round Tower yang berisi Ballista atau Mangonel.
[Baca juga: Unit dan Kemampuan Pasukan di Stronghold Crusader]
6. Caliph “The Scorpion”
Kejam dan pedendam. Suka memaki kepada siapapun, dia merupakan pembawa kesengsaraan pada rakyat musuhnya maupun rakyatnya sendiri.
Pasukannya yaitu Arabian Archer, Arabian Horse Archer, Arabian Swordsmen, Fire Thrower, dan Slave. Senjatanya yaitu Ballista dan Catapult.
Keunggulan dari Caliph yaitu Fire Thrower dan Arabian Archer miliknya tangguh dalam pertahanan. Kelemahannya, kastilnya rentan oleh serangan batu dari Catapult dan Trebuchet.
Bentengnya berbentuk persegi panjang dengan banyak Look Out Tower yang diisi banyak Arabian Archer dan Fire Thrower. Dan terdapat Fire Ballista disekitar kastilnya. Banyak parit api dan itu sebuah bencana bagi musuh yang mendekat.
7. Sultan Abdul
Dia lebih seperti seorang penyair daripada seorang pejuang. Ia merupakan pribadi yang baik hati dan rakyatnya sangat mencintainya, namun Ia agak bermasalah pada perekonomiannya.
Pasukannya hanya terdiri dari Arabian Archer, Arabian Swordsmen, dan Fire Thrower.
Keunggulannya yaitu prajuritnya sangat setia padanya sehingga memiliki moral semangat yang tinggi. Sementara kelemahannya, ekonominya lemah karena Ia terkadang tidak memiliki ladang sehingga membuatnya boros emas.
Bentengnya berbentuk lingkaran, kadang dengan 1 atau 2 Look Out Tower yang diisi Slinger. Arabian Archer miliknya hanya ada di dalam kastil dan kadang di atas pintu gerbang.
8. Lionheart Richard I
Pemberani dan pantang menyerah. Tentaranya kuat, namun dia kurang kuat dalam hal pertahanan.
Pasukannya, Archers, Pikemens, dan Swordsmens. Senjatanya, Ballistas, Battering Rams, Catapults, Mangonels, dan Trebuchets.
Keunggulannya yaitu Swordsmens miliknya tangguh, juga Ia sangat ahli dalam menggunakan Catapults. Kelemahannya yaitu Swordsmens dan Pikemens miliknya sangat lambat sehingga dapat diserang oleh Archers.
Bentengnya berbentuk persegi panjang dengan Square Tower di masing-masing sisi yang diisi Archers dan Mangonels/Ballistas.
9. Emperor Frederick I
Emperor Frederick sangat hebat dalam strategi di padang pasir.
Pasukannya yaitu Swordsmens, Knights, Crossbowmens, Archers. Sedangkan senjatanya adalah Mangonels, Trebuchets, dan Catapults.
Keunggulan Emperor Frederick yaitu Swordmens miliknya selalu berpatroli di sekitar kastil. Sementara kelemahannya, sangat lambat dalam mempersiapkan pasukan.
Bentengnya berbentuk segitiga dengan beberapa Square Tower dan Defense Turret yang diisi Mangonels. Kastil Emperor Frederick dijaga Crossbowmens dan Archers dalam jumlah besar, dan memakai jebakan kayu untuk perlindungan tambahan.
10. King Phillip I
Seorang yang mencari Kejayaan di padang pasir. Ia sangat ceroboh dalam menggunakan Knights sebagai pasukan utama. Dan ia beraksen Prancis.
Pasukan terdiri dari Archers, Knights, dan Spearmens. Menggunakan Catapults, Mangonels, dan Trebuchets.
Keunggulannya, Knights yang sangat kuat. Sementara kelemahannya, pada belakang kastilnya tidak diberi tembok sehingga mudah terkena Fire Ballistas; Ia juga sering membuang Knights ke area-area yang tidak perlu.
Bentengnya berbentuk satu garis lurus dinding tebal dengan 2 Square Tower yang diisi Ballistas. Terdapat air tipis di sisi-sisi yang lain.
11. Wazir “The Terrible”
Pemimpin agama yang kejam dan bertemperamen buruk, siapapun yang menjadi lawannya merupakan mimpi buruk.
Pasukannya berupa Arabian Archer, Arabian Horse Archer, Arabian Swordsmen, Fire Thrower, dan Slave. Senjatanya berupa Fire Ballista dan Trebuchet.
Keunggulannya, mempunyai Arabian Horse Archer sangat banyak. Sementara kelemahannya adalah ketika semua tentaranya dikerahkan untuk menyerang, itu merupakan kesalahan bersarnya.
Bentengnya berbentuk bintang, dengan Round Tower berisi Arabian Archer, dan Look Out Tower berisi Fire Thrower. Arabian Horse Archer miliknya berpatroli setiap saat.
12. Emir Omar
Ia merupakan pemimpin yang baik. Satu-satunya pemimpin dunia Arab yang menggunakan pasukan Eropa. Dia pandai mengatur ekonomi, sebagus cara menyerangnya.
Pasukan Emir Omar terdiri dari Archer, Arabian Archer, Arabian Horse Archer, Arabian Swordsmen. Ia menggunakan senjata Catapult, Fire Ballista, dan Mangonel.
Keunggulannya yaitu serangan kecilnya dengan 20-an Arabian Swordsmen sangat rutin. Ia sangat ahli dalam mengatur ekonomi, bahkan ketika kerajaan-kerajaan lain mengalami kelaparan. Sementara, kelemahannya yaitu bagian belakang kastilnya sangat lemah.
Bentengnya berbentuk segidelapan, dengan 3-7 Round Tower, dan beberapa Look Out Tower. Hampir semua bangunannya ada di dalam.
13. Nizar “The Silent”
Penuh kejutan pada taktiknya. Bentengnya yang seperti pulau hanya berfungsi pada dataran rendah sangat menjebak untuk diserang.
Pasukan terdiri dari Assassin, Arabian Archer, dan Slave. Ia bersenjata Fire Ballista.
Keunggulannya adalah ia menggunakan Assassin yang sangat banyak dan tidak terlihat sehingga merepotkan lawannya. Kelemahannya terletak pada bentengnya tanpa tembok sehingga membuat rentan serangan Fire Ballista atau apapun.
Bentengnya seperti pulau, terdiri dari air tanpa tembok dengan beberapa Round Tower dan Look Out Tower yang diisi Arabian Archer yang luar biasa banyak, dengan tambahan Fire Ballista, dan sangat banyak jebakan kayu di sekitar kastilnya.
13. Nizar “The Silent”
Penuh kejutan pada taktiknya. Bentengnya yang seperti pulau hanya berfungsi pada dataran rendah sangat menjebak untuk diserang.
Pasukan terdiri dari Assassin, Arabian Archer, dan Slave. Ia bersenjata Fire Ballista.
Keunggulannya adalah ia menggunakan Assassin yang sangat banyak dan tidak terlihat sehingga merepotkan lawannya. Kelemahannya terletak pada bentengnya tanpa tembok sehingga membuat rentan serangan Fire Ballista atau apapun.
Bentengnya seperti pulau, terdiri dari air tanpa tembok dengan beberapa Round Tower dan Look Out Tower yang diisi Arabian Archer yang luar biasa banyak, dengan tambahan Fire Ballista, dan sangat banyak jebakan kayu di sekitar kastilnya.
[Baca juga: Fungsi dan Kegunaan Bangunan di Stronghold Crusader]
14. Sheriff of Nottingham
Dia adalah orang yang sangat kejam. Dan suka menggunakan kekerasaan, bahkan ia membiarkan rakyatnya sengsara. Ia menggunakan Pasukan Arab dan Tentara Salib.
Pasukannya terdiri dari Assassins, Crossbowmens, Fire Throwers, dan Slaves (jika musuh menggunakan moat). Dan senjatanya adalah Catapults dan Fire Ballistas.
Keunggulan dari Sheriff yaitu Macemens miliknya menyerang dalam jumlah yang banyak dan brutal. Sementara kelemahannya adalah dinding kedua yang melindungi bangunannya sangat rendah sehingga mudah diserang Fire Ballista.
Dinding utamanya berbentuk persegi tebal dengan beberapa Defense Turret, dan memakai parit api di bagian belakang. Dinding luarnya berbentuk seperti lingkaran yang tidak beraturan yang tipis dan rendah.
15. Marshall Sir Longarm
Dia seorang Kesatria yang sudah pensiun. Hampir semua rencananya payah. Tetapi pasukan Knights masih menjadi andalannya.
Pasukan yang digunakan adalah Archers, Knights, dan Swordsmens. Dan dengan senjata berupa Catapults dan Trebuchets.
Keunggulannya adalah knights miliknya sangat setia dan siap tempur untuknya. Sementara kelemahannya yaitu beberapa serangannya sangat payah, bahkan kadang hanya dengan 3 Swordsmens.
Bentengnya kadang tertutup, tapi kadang terbuka sama sekali. Pada bagian belakang kastilnya selalu terbuka sehingga mudah dibakar. Dan dilindungi beberapa Defense Turret dengan Archers yang banyak.
16. Abbot of Stirling
Abbot sangat yakin bahwa dia akan aman dan imannya akan selalu melindunginya. Pasukan ‘Black Monks’ dalam jumlah banyak siap untuk menggempur musuh-musuhnya.
Pasukannya hanya terdiri dari Archers dan Black Monks. Sementara senjata yang ia gunakan adalah Ballistas dan Catapults.
Keunggulannya yaitu dinding bentengnya tebal, sulit ditembus, dan Ia menyerang dengan ‘Black Monks’ dalam jumlah besar. Sementara kelemahannya yaitu bahwa Monks sangat rentan oleh serangan Archers.
Bentengnya berbentuk persegi panjang dengan dinding sangat tebal, terdapat 4-6 Square Tower yang berisi Ballistas, dan terdapat parit air di belakangnya, dan parit api di sekitar bentengnya.
15. Marshall Sir Longarm
Dia seorang Kesatria yang sudah pensiun. Hampir semua rencananya payah. Tetapi pasukan Knights masih menjadi andalannya.
Pasukan yang digunakan adalah Archers, Knights, dan Swordsmens. Dan dengan senjata berupa Catapults dan Trebuchets.
Keunggulannya adalah knights miliknya sangat setia dan siap tempur untuknya. Sementara kelemahannya yaitu beberapa serangannya sangat payah, bahkan kadang hanya dengan 3 Swordsmens.
Bentengnya kadang tertutup, tapi kadang terbuka sama sekali. Pada bagian belakang kastilnya selalu terbuka sehingga mudah dibakar. Dan dilindungi beberapa Defense Turret dengan Archers yang banyak.
16. Abbot of Stirling
Abbot sangat yakin bahwa dia akan aman dan imannya akan selalu melindunginya. Pasukan ‘Black Monks’ dalam jumlah banyak siap untuk menggempur musuh-musuhnya.
Pasukannya hanya terdiri dari Archers dan Black Monks. Sementara senjata yang ia gunakan adalah Ballistas dan Catapults.
Keunggulannya yaitu dinding bentengnya tebal, sulit ditembus, dan Ia menyerang dengan ‘Black Monks’ dalam jumlah besar. Sementara kelemahannya yaitu bahwa Monks sangat rentan oleh serangan Archers.
Bentengnya berbentuk persegi panjang dengan dinding sangat tebal, terdapat 4-6 Square Tower yang berisi Ballistas, dan terdapat parit air di belakangnya, dan parit api di sekitar bentengnya.
Tips Dan Trik: Lambang Menjadi Foto Sendiri
1) Menemukan folder stronghold crusader milik anda (biasanya di Firefly Studios).
2)Mencari file bernama ‘faces.bmp’.
3) Mengedit file tersebut (dapat menggunakan paint).
4) Menempelkan foto (yang ingin dipakai) pada gambar kotak kosong file tersebut.
5) Menyimpan pada folder semula (Firefly Studios).
6) Sekarang foto tersebut sudah dapat digunakan.
Kode Cheat Game PC/Android Stronghold Crusader V1.2
“Ketika pada menu utama game ini, saya melihat ksatria yang mengayun-ayunkan pedangnya, kemudian saya mencoba menekan ‘Ctrl’ pada keyboard tanpa saya lepas. Dan pada waktu bersamaan, saya mencoba mengetik kata ‘triblade2002’. Saya hampir tidak percaya bahwa ‘Kode Pembuka Cheat’ tersebut berhasil. Pada waktu saya bermain permainan ini, saya kehabisan uang, yaa… terpaksa saya akhirnya menekan ‘ALT (plus) X’ (1x), lumayan… untuk meningkatkan uang sebesar 1000.” (LT)
Thanks for reading Stronghold Crusader Game: Keunggulan dan Kelemahan Tokoh.
0 Komentar:
Post a Comment
Kritik dan saran dari para pembaca sangat kami harapkan demi kesempurnaan artikel tersebut.